Translate

Jumat, 27 April 2012

Bulletin ASTAM 5

ASTAM U-10 tembus semifinal

Turnamen SSB se-Tangerang Selatan;

Bintaro, 22 Januari 2012
ASTAM U-10 berhasil menembus semifinal Turnamen SSB se-Tangerang Selatan. ASTAM sendiri mengirim dua tim yaitu ASTAM A (Garuda) dan ASTAM B (Pegasus). ASTAM A (Garuda) berada di grup B bersama  SSB Percil, SSB Bintang Harapan, SSB Arsento dan SSB Red Ant Soccer. Tim ASTAM Garuda berhasil menyapu bersih semua pertandingan dengan memenangkan semua laga yang dilakoni. Di pertandingan awal Tim ASTAM menang dengan skor 3-0 melawan SSB Percil. Di Pertandingan kedua, Tim ASTAM kembali menang dengan skor 1-0 melawan SSB Arsento lewat gol cantik Miraz melalui tendangan bebas. Pada pertandingan ketiga Tim ASTAM kembali menang dengan skor 1-0 melawan SSB Bintang Harapan dan Pada Pertandingan terakhir Tim ASTAM menyudahi perlawanan Tim SSB Red Ant Soccer dengan skor 2-0. Tampil sebagai juara grup, Tim ASTAM dengan meyakinkan mengalahkan tim  SSB Panser di perempat final. Kemudian di babak semifinal Tim ASTAM menghadapi Tim SSB Binpor yang berkesudahan 0-1 untuk Tim SSB Binpor lewat titik pinalti, sebenarnya tendangan pinalti tersebut dapat di blok oleh Izzat akan tetapi bola rebound langsung cepat dimanfaatkan oleh para pemain SSB Binpor. Pada perebutan juara 3 ASTAM menghadapi Tim Kuat SSB Serpong Jaya, pertandingan baru menginjak 30 detik Tim ASTAM sudah bisa mencetak gol lewat aksi brilian Awit yg berhasil melewati beberapa pemain lawan. Akan tetapi akibat kurangnya konsentrasi, Tim SSB Serpong Jaya dapat menyamakan kedudukan pada pertengahan babak  kedua, dan skor pun berakhir dengan kedudukan 1-1.
Mudah-mudahan dengan prestasi ini menjadi awal yang baik bagi Tim-Tim ASTAM kelompok umurlainnya dalam menjalani pertandingan dan turnamen ke depan pada tahun 2012.

Raport Pemain
Tim ASTAM Garuda
Izzat (Kiper)  8
Andika    7
Aldiyansyah (C)  7,5
S. Hilmi    7
Dhafa A.    7
Miraz    9
Yusuf    8
Fajri    7,5
M. Hilmi    8
M.Awit    8
M.Biran    6,5
Disiplin, Kerja Keras, Kerjasama! Bravo ASTAM!



Jadwal Padat di Bulan Februari untuk U-10 

dan U-12;

Sesuai dengan event berikutnya yang terpampang di atas, Maka bulan februari ini merupakan bulan yang padat untuk siswa ASTAM  di Kelompok Umur Under 10 (U-10) dan Under 12 (U-12).
Dengan tujuan mengasah mental bertanding anak-anak dan juga sebagai evaluasi latihan selama  ini, maka ASTAM memutuskan untuk meningkatkan frekwensi keikutsertaan dalam kejuaraan dan turnamen.
Berbarengan dengan itu juga intensitas latihan pun kami tambah yang sebelumnya  seminggu 2 kali, sekarang menjadi seminggu 3 kali.
Maka dengan itu kami anjurkan kepada para orangtua dan semua keluarga besar ASTAM untuk memperhatikan  pola makan dan istirahat para siswa supaya kesehatan dan kondisi fitnessnya tetap terjaga. Kurangi makanan jajanan di luar yang belum tentu terjamin kebersihannya (higienis).
Dan Insya Allah nanti pada tanggal 11 Februari akan ada siswa terpilih untuk mengikuti audisi Tim U-10 & U-12 untuk bermain ke Malaysia pada tanggal 10-11 Maret 2012. Pengumuman siswa terpilih akan diberitahukan selanjutnya.
Bravo ASTAM!




Kamis, 26 April 2012

Bulletin ASTAM 4


ASTAM memenangkan semua partai persahabatan dengan 
Liverpool FC Indonesia Soccer School;
 
Senayan, 18 Desember 2011
Setelah sebelumnya ASTAM U-21 menjajal Tim U-18 dari Liverpool Soccer School yang berkesudahan dengan skor 1-1. Kali ini giliran anak-anak U-8, U-10 dan U-12 yang mencoba kemampuan dari anak-anak Liverpool Soccer School. Pada pertandingan yang dimainkan bersamaan sekaligus ini anak-anak ASTAM dapat memenangkan semua partai persahabatan ini, dimulai dari U-8 yang dapat menang dengan skor tipis 2-1. Pertandingan yang cukup seru dan ketat ini dapat dimenangkan oleh anak-anak ASTAM yang dikomandoi oleh Awit, pertandingan dengan skor tipis ini disebabkan oleh penampilan apik dari kiper kedua tim, Dimas yang mengawal gawang ASTAM dapat mementahkan beberapa peluang emas dari anak-anak Liverpool. Kemudian dilanjutkan dengan anak-anak U-10 yang dikomandoi oleh Sang Kapten, George Stevano mengalahkan Tim U-10 Liverpool dengan skor 7-4. Tim ASTAM U-10 masih terlalu kuat bagi Tim Liverpool pada pertandingan ini, George, Miraz, Aldi, Fajri dan Adi dapat mendikte permainan dari anak-anak Liverpool. Dan yang terakhir adalah partai U-12 yang berkesudahan dengan skor 6-2 untuk ASTAM.
Disiplin, Kerja Keras, Kerjasama! Bravo ASTAM!


 

ASTAM turut serta mensukseskan

Festival & Turnamen Garuda Muda 2011;

Kuningan, 18 Desember 2011
ASTAM turut serta mensukseskan Acara Festival dan Turnamen Garuda Muda 2011. Acara yang diawali dengan kursus kepelatihan yang diisi oleh Instruktur dari PSSI yaitu Indra Syafri (Pelatih Timnas U-17) dan Bert Ventury (Pelatih dari KNVB Belanda). ASTAM mengirimkan salah satu pelatihnya yaitu Coach Singgih pada kursus kepelatihan yang dilaksanakan pada hari  rabu sampai sabtu, 14-17 Desember 2011 di Stadion Bea Cukai, Rawamangun, Jakarta Timur. Pada kursus kepelatihan tersebut para pelatih yang ikut serta dibekali ilmu kepelatihan sepakbola untuk anak-anak usia dini (grassroot) dan juga tatacara pelaksanaan Festival dan Turnamen Usia Dini. Acara puncak yaitu Festival dan Turnamen Garuda Muda 2011 ini diselenggarakan di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brojonegoro, Kuningan Jakarta. Acara ini diikuti oleh 200 lebih anak-anak dari  berbagai macam SSB sepert AS IOP, Bina Taruna, Jakarta Football Academy (JFA) dan lainnya. ASTAM sendiri menyertakan kurang lebih 30an siswa dalam event ini.
Bravo ASTAM!




Rabu, 25 April 2012

Bulletin ASTAM 3

ASTAM U-12 menggulung SSI ARSENAL 9-1

13 November 2011
Tim ASTAM U-12 berhasil mengalahkan Tim U-12 SSI Arsenal pada pertandingan persahabatan yang dilaksanakan pada tanggal 13 November 2011 di Lapangan ISCI Ciputat yang lalu. Tim besutan Coach Singgih ini tidak memberikan kesempatan sedikitpun kepada Tim SSI Arsenal untuk melancarkan serangan, sedangkan Tim ASTAM yang dikomandoi oleh M. Iqbal dapat menghasilkan 9 gol. Gol semata wayang tim SSI Arsenal pun tercipta ketika Tim ASTAM U-12 menurunkan semua pemain lapis keduanya.
Sementara itu pada partai yang lainnya Tim ASTAM U-10 ternyata dapat ditaklukan oleh Tim SSI Arsenal U-10 dengan skor 8-4.
Satu partai lainnya adalah Tim ASTAM U-14 yang dapat memenangkan pertandingan dengan skor yang cukup banyak yaitu 11-5, skor yang banyak ini terjadi karena kedua tim bermain terbuka dan lepas. Namun Tim ASTAM U-14 yang didominasi oleh Arga, Mahsa dan Imam dapat lebih banyak mencetak gol karena keunggulan fisik dan tehnik dibandingkan dengan pemain-pemain dari SSI Arsenal tersebut.
Disiplin, Kerja Keras, Kerjasama! Bravo ASTAM!


Tim ASTAM menjadi lawan latih tanding pertama

Liverpool FC Indonesia Soccer School.

 
27 November 2011
LFC Indonesia Soccer School, merupakan sekolah sepakbola Internasional kedua setelah SSI Arsenal di Indonesia. Sekolah sepakbola ini berdiri pada bulan Juli 2011, dan diproyeksikan dapat menghasilkan pemain sepakbola handal dari Indonesia yang bisa dikirim ke Tim Liverpool di Inggris. Tim ASTAM mendapatkan kehormatan sebagai lawan latih tanding pertama semenjak sekolah sepakbola tersebut berdiri. Pertandingan yang dilaksanakan di Lapangan Hockey Senayan itu berkesudahan dengan skor imbang 1-1. Adapun gol yang dibuat oleh Tim ASTAM adalah melalui tandukan Ramliyansyah pada babak pertama. Tim ASTAM yang berlaga adalah skuad U-21 yang ikut serta pada Liga PSSI Tangsel yang lalu.
Bravo ASTAM!



Bulletin ASTAM 2



Siswa ASTAM mendapatkan beasiswa di Jakarta Youth Soccer

Pondok Cabe Ilir, November 2011.
Perlahan tapi pasti… setelah hampir setahun usia ASTAM, sedikit demi sedikit mulai mendapatkan hasilnya dari latihan rutin para siswa selama ini, mulai dari prestasi yang ditorehkan oleh Tim ASTAM U-10 ( Juara 2 di Home Tournament dan Juara 3 di SSB De Family Cup) hingga terpilihnya salah satu siswa ASTAM dalam Tim Jakarta Youth Soccer All Star U-13 yang rencananya akan mengikuti Turnamen ANZA Cup di Singapura pada Februari  2012 nanti, Indonesia pada tahun lalu mengirim dua tim yaitu Tim Jakarta Youth Soccer dan AS IOP Jakarta.  
Berdasarkan kebijakan Komite Jakarta Youth Soccer dan rekomendasi dari Coach Dzulfikri, ASTAM diberikan kesempatan untuk mengirimkan 3 Siswa terbaiknya untuk mengikuti Program Liga dalam Jakarta Youth Soccer. Nama ketiga siswa tersebut adalah: Christofereus Jeremi, Prada Java Johan dan Syahredha Fachrezy. Dalam Liga yang berjalan selama 2 bulan lebih dan diikuti oleh sekitar 150 anak-anak yang berasal dari Eropa, Amerika, Jepang dan Indonesia yang berdomisili di Jakarta, Siswa ASTAM tersebut bisa membawa Timnya berada dalam posisi kedua dalam klasemen liga.
Berdasarkan keputusan para pelatih masing-masing tim (total ada 8 tim), setiap tim dapat mengusulkan 3-4 pemainnya untuk seleksi masuk Tim All Star. Kedua siswa ASTAM ( Prada dan Chris) masuk nominasi dan berhak mengikuti seleksi tahap awal yang diikuti oleh 30 anak. Namun pada seleksi tahap kedua hanya satu anak saja yang terpilih kedalam Tim Jakarta Youth Soccer All Star yang terdiri dari 16 anak yaitu Prada Java Johan.
Giat Berlatih dengan Displin, Kerja Keras dan Kerja Sama!
Bravo ASTAM!

 

ASTAM segera bergabung dengan PAGUSTAS

(Paguyuban SSB se-Tangerang Selatan)

 
Setelah terdaftar di PSSI Pengcab. Kota Tangerang Selatan, ASTAM segera bergabung dengan PAGUSTAS dimana nantinya akan ada kompetisi rutin untuk setiap kelompok umur (U-8, U-10, U-12, U-14 dan U-16).
Setelah sebelumnya ASTAM mengirimkan satu tim di masing-masing kelompok Umur ( U-12, U-14, U-16 dan U-21) dalam Liga Tangsel, Liga yang diselenggarakan oleh PSSI Pengcab Kota Tangerang Selatan yang berjalan mulai dari bulan Mei hingga bulan Desember 2011 ini. Maka dengan bergabungnya dengan PAGUSTAS, jeda kosong antara bulan Januari-April pun bisa diisi dengan kegiatan yang ada di PAGUSTAS.
Sampai saat ini telah ada kurang lebih 15 SSB yang telah bergabung dengan PAGUSTAS, ucap Bang Naman (Sekertaris Umum PAGUSTAS/Pengurus SSB Putra Ralin). Mudah-mudahan ASTAM dapat berprestasi di PAGUSTAS.
Bravo ASTAM!





Bulletin ASTAM 1


Tim ASTAM U-10 raih Juara ke-3

di Turnamen SSB De Family 2011

Pamulang, 9 Oktober 2011. Skuad ASTAM U-10 berhasil merebut Juara ke-3 setelah mengalahkan SSB Perseka Kalibata Empat Gol tanpa balas (4-0). Berada di Grup B bersama SSB Perseka dan SSB Bina Remaja, ASTAM mengawali pertandingan dengan skor kacamata (0-0) melawan SSB Perseka. Tampil dominan di sepanjang pertandingan Anak-anak yang mayoritas kelahiran 2001 ini masih belum mampu menjebol gawang SSB Perseka sampai peluit panjang dibunyikan. Di pertandingan kedua, Tim ASTAM U-10 yang dikomandoi oleh Sang Kapten George Stevano tampil menggebrak dan akhirnya dapat menyudahi perlawanan SSB Bina Remaja dengan skor 4-1 melalui gol yang dibuat oleh George (3 gol) dan Miraz (1 gol). Sementara itu di pertandingan lainnya SSB Perseka mampu melumat SSB Bina Remaja 6-0 dan akhirnya mereka tampil sebagai juara Grup B. Tampil sebagai Runner-up Grup B, Anak-anak Akademi Sepakbola Talas Muda menghadapi Tim Kuat SSB Garec’s yang juga merupakan Anggota PSSI Jakarta Barat, sebagai Juara Grup A. Dalam pertandingan yang sangat ketat ini Anak-anak mampu memberikan perlawanan yang berarti terhadap lawannya, namun menjelang babak kedua berakhir akibat kurang disiplinnya Barisan Pertahanan, SSB Garec’s dapat mencuri sebiji gol yang akhirnya menjadi satu-satunya gol dalam pertandingan semifinal tersebut. Dan pada perebutan juara ke-3, ASTAM menghadapi SSB Perseka yang pada pertandingan semifinal lainnya dikalahkan oleh Tim Tuan Rumah SSB De Family. Mengusung misi balas dendam setelah dikalahkan melalui adu pinalti dalam Final Home Tournament pada Bulan Juli yang lalu, anak-anak ASTAM tidak memberikan kesempatan kepada SSB Perseka untuk melakukan penyerangan. Serangan bertubi-tubi Skuad ASTAM U-10 akhirnya menghasilkan 4 gol yang diborong semuanya oleh Sang Kapten, George Stevano. Selamat atas keberhasilannya!
Displin, Kerja Keras dan Kerja Sama!
Bravo ASTAM!
Skuad ASTAM U-10: Adi P.P (kiper), Hendrio P.J (kiper), Aldiyansyah, Oki Wisnu, Afrizal, Mahesa, George Stevano (kapten), Okta, Awit N.R.

 

Tim ASTAM U-14 tahan imbang Tim Villa 2000

dalam laga persahabatan

 
Hasil positif lainnya juga ditunjukkan oleh Tim ASTAM U-14, walaupun hanya berlabel laga persahabatan (friendly match), Anak-anak Akademi Sepakbola Talas Muda yang mayoritas kelahiran 1997 dan 1998 tampil semangat menghadapi Tim Kuat Villa 2000. Gebrakan yang dilakukan oleh Tim Villa 2000 dapat menghasilkan gol lebih dahulu setelah salah seorang pemainnya lolos dari jebakan offside. Namun tendangan keras Arga Pratama dari luar kotak pinalti dapat menjebol gawang Tim yang akan berlaga di Liga Kompas Gramedia U-14 tahun depan ini. Gol berikutnya terjadi akibat lambannya barisan pertahanan dalam mengantisipasi serangan cepat Tim Villa 2000. Penampilan impresif Kiper Affan pun layak diacungi jempol setelah mementahkan beberapa peluang dari Villa 2000. Dan akhirnya  tendangan bebas cantik yang dibuat oleh Eko Prasetyo memaksa hasil akhir yang imbang 2-2.
Bravo ASTAM!



Sang Juara


Seorang juara bukanlah selalu seorang yang menang di setiap kejuaraan, bukan juga seorang yang mempunyai banyak koleksi gelar dan trophy di lemarinya tetapi seorang juara adalah seorang bisa mengontrol dirinya ketika dia sudah unggul dari yang lainnya, seorang yang lebih dahulu datang merangkul dan berjabat tangan dengan tim yang kalah oleh timnya, seorang yang selalu membutuhkan anggota tim yang lainnya walaupun sebenarnya dialah tumpuan dari tim, seorang yang selalu berlapang dada menerima kekalahan dan mengucapkan selamat kepada yang menang, seorang yang selalu berfikir dan berintrospeksi pada dirinya bukan menyalahkan orang lain ketika mengalami kekalahan, dan yang terakhir seorang juara adalah seorang yang selalu siap untuk kalah.
Seorang juara lahir melalui proses yang panjang dan tidak sebentar. Dalam pendidikan sepakbola, seorang juara harus mengerti tentang kedisiplinan, kerja keras dan kerjasama. Karena pada hakikatnya kemenangan suatu tim tidak terlepas dari kata-kata kunci tersebut (disiplin, kerja keras dan kerjasama). Melalui latihan intensif, pertandingan kompetitif, seorang juara dapat lahir dan tentunya juga perlu dukungan positif dari elemen-elemen pendukung di sekitarnya (pelatih, orangtua, supporter, teman dan lingkungan).
Apalah arti banyaknya trophi apabila pemain-pemainnya tidak memiliki akhlak dan budi pekerti yang baik, apalah artinya sering menang dimana-mana tapi tidak pernah menghormati tim yang kalah atau bahkan merendahkannya. Yang dibutuhkan adalah bukan banyaknya trophi atau gelar juara yang didapat, tetapi trophi-trophi berjalan (individu dengan karakter juara) yang dapat memberikan kontribusi positif tidak hanya di lapangan hijau akan tetapi juga di luar lapangan hijau (kehidupan bermasyarakat).
ASTAM (Akademi Sepakbola Talas Muda) mempunyai niat dan tujuan melahirkan trophi-trophi berjalan, melahirkan pribadi-pribadi yang tangguh di dalam dan luar lapangan yang pada akhirnya dapat mengangkat harkat dan martabat bangsa ini melalui sepakbola.
Disiplin, Kerja Keras, Kerjasama...ASTAM, ASTAM, ASTAM!!!

KISAH TIGA ORANG BERJANGGUT

Suatu ketika, ada seorang wanita yang kembali pulang ke rumah, dan ia melihat ada 3 orang pria berjanggut yang duduk di halaman depan. Wanita itu tidak mengenal mereka semua."
Wanita itu berkata, " Aku tidak mengenal Anda, tapi aku yakin Anda semua pasti sedang lapar. Mari masuk ke dalam, aku pasti punya sesuatu untuk mengganjal perut. Pria berjanggut itu lalu balik bertanya, " Apakah suamimu sudah pulang ? " Wanita itu menjawab, " Belum, dia sedang keluar. " Oh kalau begitu, kami tak ingin masuk. Kami akan menunggu sampai suamimu kembali ", kata pria itu.

Di waktu senja, saat keluarga itu berkumpul, sang isteri menceritakan semua kejadian tadi. Sang suami, awalnya bingung dengan kejadian ini, lalu ia berkata pada istrinya, " Sampaikan pada mereka, aku telah kembali, dan mereka semua boleh masuk untuk menikmati makan malam ini. Wanita itu kemudian keluar dan mengundang mereka untuk masuk ke dalam ".
" Maaf, kami semua tak bisa masuk bersama-sama ", kata pria itu hampir bersamaan. " Lho, kenapa ?" tanya wanita itu karena merasa heran. Salah seorang pria itu berkata, " Nama dia Kekayaan," katanya sambil menunjuk seorang pria berjanggut di sebelahnya, " Sedangkan yang ini bernama Kesuksesan, sambil memegang bahu pria berjanggut lainnya. Sedangkan aku sendiri bernama Cinta. Sekarang, coba tanya kepada suamimu, siapa diantara kami yang boleh masuk ke rumahmu ?"
Wanita itu kembali masuk ke dalam, dan memberitahu pesan pria di luar. Suaminyapun merasa heran. " Ohho ... menyenangkan sekali. Baiklah, kalau begitu, coba kamu ajak si Kekayaan masuk ke dalam. Aku ingin rumah ini penuh dengan Kekayaan." Istrinya tak setuju dengan pilihan itu. Ia bertanya, " Sayangku, kenapa kita tak mengundang si Kesuksesan saja? Sebab sepertinya kita perlu dia untuk membantu keberhasilan panen kebun kita.

Ternyata, anak mereka mendengarkan percakapan itu. Ia pun ikut mengusulkan siapa yang akan masuk ke dalam rumah. " Bukankah lebih baik jika kita mengajak si Cinta yang masuk ke dalam ? Rumah kita ini akan nyaman dan penuh dengan kehangatan Cinta." Suami-istri itu setuju dengan pilihan buah hati mereka. " Baiklah, ajak masuk si Cinta ini ke dalam. Dan malam ini, Si Cinta menjadi teman santap malam kita."


Wanita itu kembali keluar, dan bertanya kepada 3 pria itu. " Siapa diantara Anda yang bernama Cinta ? Ayo, silahkan masuk, Anda menjadi tamu kita malam ini." Si Cinta bangkit, dan berjalan menuju beranda rumah. Ohho .. ternyata, kedua pria berjanggut lainnya pun ikut serta. Karena merasa ganjil, wanita itu bertanya kepada si Kekayaan dan si Kesuksesan " Aku hanya mengundang si Cinta yang masuk ke dalam, tapi kenapa kamu ikut juga ?"
Kedua pria yang ditanya itu menjawab bersamaan. " Kalau Anda mengundang si Kekayaan, atau si Kesuksesan, maka yang lainnya akan tinggal di luar. Namun, karena Anda mengundang si Cinta, maka, kemanapun Cinta pergi, kami akan ikut selalu bersamanya. Dimana ada Cinta, maka Kekayaan dan Kesuksesan juga akan ikut serta."
" Sebab, ketahuilah, sebenarnya kami buta. Dan hanya si Cinta yang bisa melihat. Hanya dia yang bisa menunjukkan kita pada jalan kebaikan, kepada jalan yang lurus. Maka, kami butuh bimbingannya saat berjalan. Saat kami menjalani hidup ini."**"