Translate

Selasa, 19 Februari 2013

Bulletin ASTAM 11


Kapten ASTAM (M.Awit) mengangkat piala bersama teman-temannya.

Rempoa, September 2012
Anak-anak ASTAM kelahiran 2003-2004 kembali mengukir prestasi dengan berhasil menembus final dalam Festival rutin PAGUSTAS (Paguyuban SSB Tangerang Selatan) yang dilaksanakan di Lapangan Gintung Rempoa, homebase dari SSB Arsento pada tanggal 30 September yang lalu.
Anak-anak ASTAM  berhasil menyingkirkan kontestan lainnya , dimulai dari fase grup sampai ke babak final.
Namun  dewi fortuna kurang memihak ke ASTAM dalam pertandingan final karena pada penghujung waktu SSB Putra Ralin dapat mencetak gol lewat  tendangan spekulasi dari jarak yang cukup jauh.

Garuda Sakti Cup 2012
Sementara itu, anak-anak ASTAM 2003-2004 juga berhasil menembus final kembali dalam turnamen yang diselenggarakan oleh SSB Garuda Sakti di lapangan belalang, Kalibata, Jakarta Selatan.
Dalam babak final ASTAM harus mengakui keunggulan lawannya SSB Persega lewat drama adu pinalti.
Sementara itu dalam eksebisi di kelompok umur lainnya yaitu U-13 ASTAM harus puas di peringkat kedua setelah SSB Garuda Sakti yang bertindak selaku tuan rumah berhasil menempati peringkat pertama, sementara peringkat ketiga diduduki oleh SSB Urakan Jakarta Timur.
Tetap Semangat!
Disiplin, Kerja Keras, Kerjasama! ASTAM, ASTAM, ASTAM! 



Berikut adalah rangkaian prestasi yang dapat diraih ASTAM sepanjang tahun 2012 sampai Januari 2013:
Januari: Festival U-10 PAGUSTAS, SSB Rengas Bintaro. Peringkat IV.
Februari: Turnamen Segitiga ASTAM-Binsel-Union Star (ABSUS) U-12. Peringkat I.
Maret: Festival PAGUSTAS U-14. Peringkat III.
Turnamen Segitiga  ABSUS U-10. Peringkat II.
April: Turnamen Segitiga ABSUS U-14. Peringkat II & III.
Festival PAGUSTAS U-9, SSB Diklat Paku Jaya. Peringkat II.
Juli: Turnamen Segitiga ABSUS U-10. Peringkat I.
September: Festival PAGUSTAS U-9,  SSB Arsento. Peringkat II.
Desember: Turnamen Garuda Sakti Cup U-9. Peringkat II.
Turnamen Garuda Sakti Cup U-13. Peringkat II.
Januari 2013: Turnamen Metro Stars Cup U-14, Lpg. Blok S. Peringkat I.
Festival PAGUSTAS U-14, SSB Gunung Sindur. Peringkat I.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar